5 Astronot Cantik Penjelajah Antariksa

Tidak mudah untuk menjadi seorang penjelajah tata surya atau astronot. Ancaman tutup usia di luar angkasa dan tak akan pernah kembali ke bumi merupakan hal yang menghantui para astronot.
Cerdas dan pemberani. Begitu gambaran para astronot cantik ini. Mereka tak hanya lampaui batas gender, tapi juga sukses lewati gravitasi bumi.
Ada yang menginjakan kaki di Mars dan mengajar puluhan juta murid dari antariksa. Para astoronot dengan lihai hidup tanpa udara di luar bumi. Berikut astronot cantik penjelajah tata surya.


1. Liu Yang



Liu Yang jadi astronot perempuan pertama dari Tiongkok. Wanita kelahiran Zhengzhou ini melaksanakan misi ke luar angkasa bersama rekannya selama 13 hari.
Selama di luar angkasa, Liu bersama awak lainnya mendarat di stasiun Tiangong-1 dengan misi untuk memperlihatkan kepada rakyat Tiongkok betapa indahnya keadaan di luar angkasa.
Tiongkok berharap dengan adanya stasiun ini, rakyatnya dapat berlomba-lomba dan bersemangat ingin melihat Tiangong-1, stasiun luar angkasa yang memiliki arti ‘Istana Surgawi’.



2. Samantha Cristoforetti



Belum lama ini, Samantha Cristoforetti jadi astronot wanita pertama asal Italia yang terbang ke luar angkasa. Cristoforetti menjadi perwakilan Badan Antariksa Eropa (ESA) yang berhasil ke luar angkasa dengan terbang sejauh sekitar 260 mil atau 418 kilometer di atas permukaan Bumi.
Hebatnya lagi wanita berusia 37 tahun ini jadi satu satunya astronot wanita yang membawa mesin pembuat espreso Italia ke orbit luar angkasa.

3. Yelena Serova



Kosmonot cantik asal Rusia bernama Yelena Serovo, 38 tahun, menjadi perempuan keempat ke luar angkasa dari Negeri Beruang Merah itu. Dia menjadi perempuan pertama berada di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) dan tinggal di sana selama enam bulan.


4. Wang Yaping



Berebeda dengan astronot lainnya, Wang Yaping ini punya aktivitas unik ketika di luar angkasa. Astronot asal Tiongkok ini memberi pelajaran secara langsung di depan puluhan juta murid secara dari antariksa.
Lebih dari 60 juta murid dan guru dari sekitar 80.000 sekolah menengah di penjuru Tiongkok menyaksikan secara langsung pelajaran dari antariksa.
Pilot Angkatan Udara China berusia 33 tahun itu memberi contoh konsep berat dan massa di angkasa luar menggunakan gasing, bola, dan air.


5. Alyssa Carson



Muda dan Pemberani. Ini dia Alyssa Carson, gadis cilik cantik yang pertama kali mendarat di Mars. Dia menghabiskan waktu sembilan tahun untuk mengikuti pelatihan yang tidak biasa.
Gadis asal Baton Rouge, Louisiana berlatih di NASA dengan merasakan sensasi gravitasi nol yang membuat tubuhnya melayang, melakukan simulasi roket mini untuk penerbangan luar angkasa dan sebagainya.